Mungkin anda pernah terpikir, akan sangat menyenangkan jika tablet kesayangan anak anda bisa menjadi media tontonan di perjalanan layaknya sebuah TV di mobil. Mungkin pada tablet tersebut, selama ini tersimpan aneka film kegemarannya dan asyik sekali jika tablet jadi TV mobil.
Saat perjalanan jauh bersama keluarga, terutama anak-anak, mereka mudah bosan dan jenuh. Macet saat mudik misalnya, akan membuat mereka menjadi bete. Lalu apakah solusinya?
Tablet jadi TV mobil untuk hiburan anak di perjalanan

Perjalanan luar kota bersama keluarga.
Saat musim liburan anda bersama keluarga melakukan perjalanan keluar kota dengan mobil pribadi, kejenuhan biasanya akan dirasakan oleh anak-anak.
Gadget atau tablet mereka padahal sudah ada, tapi memegang tablet untuk waktu lama di perjalanan akan membuat mereka lelah atau kadang menunduk terus bisa membuat pusing.
Bayangkan, selama perjalanan anak anda dapat menonton atau bermain tablet kesayangannya sambil makan camilan dan minum minuman kesukaan layaknya di bioskop.
Walaupun mobil anda telah dilengkapi TV mobil, tapi pastinya tidak ada game favorit anak anda, film kegemarannya belum tentu yang terbaru. Solusinya kita bagaimana caranya kita membuat tablet jadi TV mobil yang kedua.
Bagaimana caranya?
Anda tidak perlu mencari-cari tambahan alat elektronik atau asesoris mobil yang mahal. Di pasaran tersedia TV mobil yang menyatu dengan head rest, sehingga anda harus mengganti head rest orisinil mobil anda. Sekarang anda perhatikan gambar di bawah.

Anda tenang mengemudi, anak anda senang menonton film kesukaannya di bangku belakang.
Ini hanya sebuah ilustrasi. Saya sudah lama menggunakan asesoris semacam ini untuk perjalanan liburan ke luar kota. Sambil menonton film atau bermain game kesukaan, anak saya pun bisa sambil makan dan minum, sehingga perjalanan tidak membosankan, karena tablet jadi TV mobil sekarang.
Untuk itu anda hanya perlu membeli head rest holder untuk tablet atau iPad yang saat ini tersedia di pasaran. Anda bisa membeli via online atau mendatangi pusat penjualan asesoris kendaraan. Pasar Atrium Senen misalnya untuk anda yang berdomisili di Jakarta.
Apa yang perlu diperhatikan?
Sebelum membeli, head rest holder untuk membuat tablet jadi TV mobil, pertimbangkan beberapa hal berikut :
- Pastikan bahwa head rest mobil anda ada lehernya, atau head rest masih berfungsi dengan baik. Karena head rest holder akan terpasang pada batang besi di head rest.
- Tablet umumnya berukuran 7 inch. Jika kebetulan anda memiliki tablet yang berukuran kurang dari 7 inch, sebaiknya perhatikan dulu spesifikasi dari head rest holder-nya, apakah mendukung ukuran kurang dari 7 inch.
- Tablet iPad umumnya banyak didukung oleh aneka produk asesoris mobil di pasaran, tapi mengingat sekarang banyak juga iPad yang berukuran mini, pastikan dulu untuk membaca spesifikasi head rest holder.
- Jika tablet anda ada terpasang asesoris yang melekat permanen di bagian belakang bodi, itu akan menjadi masalah. Asesoris tablet tersebut akan menjadi ganjalan yang berakibat tablet tidak bisa dipasang pada head rest holder.

Head rest harus bisa dinaikkan.

Head rest holder terpasang pada besi tersebut. Posisi jok depan yang sangat miring seperti ini tidak masalah, head rest holder memiliki posisi yang bisa diatur.

Contoh head rest holder saat terpasang.
Harga dan beli dimana?
Jika anda ingin membeli online, anda bisa masukkan kata kunci jual head rest holder dan akan muncul banyak penjual online dari berbagai pasar online (marketplace). Sebagai contoh ini saya ambilkan dari toko online Bintang Multimedia, lokasi Surabaya di jual melalui TokoPedia.Com. Harganya bervariasi antara Rp 49.000 – Rp 64.000, cukup murah.
Head rest holder milik saya

Penampakan head rest holder dan tablet 7 inch.

Jok mobil kami dimana head rest holder akan dipasang. Posisi jok depan tapi bukan supir.

Head rest holder sudah terpasang. Perhatikan leher holder bisa bergerak 4 dimensi.
Variasi penggunaan
Jika head unit mobil anda sama seperti saya yang menyediakan koneksi AUX atau bluetooth, anda bisa membuat suasana dalam kendaraan lebih menyenangkan untuk anak anda. Sambungkan saja via kabel audio atau bluetooth antara tablet dan head unit, maka suara film atau game akan keluar di kabin. Selain itu bisa juga menggunakan headphone jika anak anda lebih nyaman demikian.
Demikian, selamat menikmati perjalanan luar kota yang menyenangkan!